Suara Militan.Com. Ratusan kader organisasi massa (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) mengikuti kaderisasi agar menjadi pemuda yang berkarakter ...
Suara Militan.Com. Ratusan kader organisasi massa (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) mengikuti kaderisasi agar menjadi pemuda yang berkarakter sesuai dengan perkembangan dan tuntutan zaman. Sehingga mampu bersaing dengan tengah derasnya arus teknologi.
Tidak kurang dari 320 kader mengikuti acara yang dilaksanakan di salah satu hotel berbintang di Pekanbaru tersebut. Mereka tampak bersemangat mengikuti agenda demi agenda yang telah disusun panitia.
Adapun kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni dari Jumat 20 Januari sampai Sabtu 21 Januari 2023, kaderisasi ini dilaksanakan dengan kualifikasi tingkat madya.
Kepala Bidang Kaderisasi Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila Yahya Abdul Habib SE memuji pengkaderan anggota di Riau kali ini. Menurutnya, pengkaderan kali ini merupakan yang terbanyak diikuti peserta dari sejumlah lembaga otonom Pemuda Pancasila di Riau.
"Luar biasa MPW Riau, Bang Anto Rachman (Ketua MPW Riau) ini rekor nasional. Terbanyak peserta yang mengikuti kegiatan Diklat," kata Yahya, Jumat (20/01/23).
Yahya berharap, setelah mengikuti diklat ini peserta bisa menjadi contoh dan teladan di tengah masyarakat.
Sementara itu, Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Riau, Arsadianto Rachman atau Anto Rachman, mengapresiasi kegiatan PP Riau kali ini. Anto menjelaskan, saat ini banyaknya warga yang antusias menjadi anggota Pemuda Pancasila, dan diharapkan nantinya PP semakin mendapat tempat di hati masyarakat.
"Saya senang peserta yang hadir banyak yang muda-muda, Pemuda Pancasila milenial," kata Anto.
Kaderisasi ini merupakan program pendidikan dan pelatihan kader dengan materi wawasan kebangsaan, geo politik dan public speaking.
Peserta dari seluruh kabupaten di Riau ini akan dinilai dan setelah dinyatakan lulus akan mendapatkan pin emblem dan sertifikat kader yang ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekjen MPN Pemuda Pancasila. Anggota yang telah mengikuti kaderisasi statusnya menjadi anggota kader.
No comments