Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

Breaking News:

latest

Satgas Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru serahkan bantuan Korban Longsor.

Penyerahan Bantuan dari Satgas Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru Kepada Korban Longsor  Akibat curah hujan yang tinggi mengakibatkan Longsor ...

Penyerahan Bantuan dari Satgas Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru Kepada Korban Longsor 

Akibat curah hujan yang tinggi mengakibatkan Longsor yang terjadi pada hari Kamis tanggal 22 Desember 2022 pukul 01.00 Dini hari di kelurahan bencah lesung kecamatan Tenayan raya. Dari hasil assessment tim satgas Pramuka peduli dilapangan, satu rumah mengalami hancur tersapu air dan longsoran tanah, serta 4 rumah lainnya mengalami banjir lumpur.

Pak ujang selaku kepala keluarga rumah yang hancur mengatakan, hujan yang turun dengan deras penampungan air tidak sanggup menampung debit air yang besar sehingga mengakibatkan dinding pada  penampungan air galian pecah, tumpahan air yang deras langsung menghantam rumah kami. Ketika air mengalir, istri dan anak saya hanyut sampai terseret kebawah.

Tim satgas Pramuka peduli Kwarcab Pekanbaru bersama unit pramuka peduli kwarran Tenayan Raya yang turun kelapangan membantu warga membersihkan lumpur sebagai akses jalan utama. Ujar Andi.

Kwartir Cabang Pekanbaru melalui Satgas Pramuka peduli yang diserahkan oleh Kak Andi Selaku Kabid Penanggulangan Bencana Dan Andalan PB LH Kwarcab Kota Pekanbaru memberikan bantuan berupa alat bangunan, pakaian dan alat kebersihan kepada Bapak Ujang dan Ibu Upik selaku korban yang rumahnya rata dengan tanah saat ini.

Ibu upik menyampaikan Ungkapan terimakasih kepada Pramuka Kwarcab Pekanbaru serta Kwarran Tenayan Raya yang hadir membantu kami semoga apa yg diberikan ini bermanfaat bagi kami semua dan dibalas kebaikannya oleh Allah SWT.

Rilis (Satgas Pramuka Peduli)

No comments